Cara Membuat dinding Bertekstur Kamprot


Berikut ini Cara Membuat dinding Bertekstur Kamprot
> Tentukan bidang dinding yang akan diberi tekstur kamprot. Sebaiknya plester dlu dinding ini. Plesteran yang rata akan mendapatkan hasil kamprotan yang  lebih baik.
> Siapkan alat kamprot, yaitu kawat ayam yangtgelah dibingkai kayu atau kain ( pilih salah satu ). Alat – alat yang akan dipilih berpengaruh pada tekstur yang terbentuk.
> Cuci pasir yang akan dipakai agar bersih dari kerikil kemudian ayak untuk mendapatkan pasir yang paling halus.
> Buat adukan semen dan pasir dengan perbandingan 1: 3. Pasir harus sudah dicuci dan diayak.
> Aplikasikan adukan pada dinding plesteran tadi.
> Jika menggunakan kawat ayam, lempar keras- keras adukan tersebut menggunakan sendok semen hingga menerobis kawat. Adukan dilempar dari jarak sekitar 30 cm.
> Jika menggunakan kain,adukan cukup ditempel kedinding denhgan menggunakan roskam setelah ityu gosok dengan arah memutar.
> Khusus untuk teknik kain , tunggu hingga semen kamprotan setengah kering sebelum menggosok dinding dengan gerakan memutar menggunakan roskam yang sudah diberi kain.
> Diamkan hingga kering kemudian cat dengan cat emulsi sesuai pilihan Anda.
Demikian tadi Cara Membuat dinding Bertekstur Kamprot.